Xiaomi baru saja diketahui menjalin hubungan kerjasama dengan pabrikan pembuat smartphone asal China lainnya yaitu Meitu. Di Indonesia nama tersebut mungkin tidak terlalu dikenal, meskipun mirip dengan brand lainnya lagi yaitu Meizu. Tetapi Meitu dan Meizu adalah dua brand yang berbeda.
Pada hubungan kerjasama tersebut disepakati beberapa hal antara dua pihak diantaranya Xiaomi akan mendapatkan lisensi global untuk menggunakan nama Meitu, dan juga mendapatkan lisensi global untuk menggunakan teknologi-teknologi tertentu yang terkait dengan smartphone-smartphone yang dikembangkan oleh Meitu di masa depan, kecuali Meitu V7 - smartphone tiga kamera belakang buatan Meitu.
Rencananya, Xiaomi akan menjadikan Meitu ini sebagai sub-brand dan mengkhususkan pasar Meitu ini untuk para kaum wanita. Desain, pengembangan, produksi, dan marketing semuanya akan dilakukan oleh Xiaomi, sementara Meitu akan menggarap bagian teknologi dan algoritma yang digunakan.
Kerjasama ini tentu menjadi langkah yang ambisius bagi Xiaomi untuk semakin mencengkeramkan kukunya semakin dalam ke persaingan industri smartphone dunia. Sampai sejauh ini Xiaomi merupakan salah satu brand smartphone tersukses dari China yang menguntit penjualan Apple dan berpotensi menggulingkan smartphone berlogo buah Apel tersebut.
0 Comments