Saat ini penggila smartphone semakin dimanjakan dengan berbagai pilihan smartphone yang semakin canggih namun dengan harga yang juga semakin terjangkau. Meski begitu, para pembuat smartphone masih memisahkan kelas pengguna alias segmentasi pasar. Dan segmen kelas menengah merupakan yang paling keras dan brutal karena banyaknya smartphone canggih dengan harga yang masih masuk akal dan terjangkau.
Bagi yang bulan Agustus ini ingin ganti smartphone, di bawah ini ada beberapa rekomendasi smartphone terjangkau yang tentunya memiliki teknologi memukau. Beberapa smartphone memang bukan smartphone rilisan terbaru tetapi untuk performa tak bisa dianggap remeh. Rekomendasi smartphone ini berkisar antara Rp 2 jutaan hingga Rp 4 jutaan.
Moto G6 dan G6 Play
Duo smartphone buatan Motorola ini sempat booming beberapa waktu lalu, dan hal itu bukan tanpa alasan karena duo smartphone ini memang terbilang mumpuni. Selain itu desainnya yang berbeda dibandingkan kebanyakan smartphone juga menjadi daya tarik yang tak bisa dilewatkan begitu saja.
Moto G6 dibekali chipset Snapdragon 450 yang didukung oleh RAM sebesar 3GB dengan kapasitas memori 32GB yang masih bisa ditambah dengan memori eksternal. Baterai sebesar 3,000 mAh mengirimkan energi untuk smartphone ini dan bisa bertahan selama cukup lama. Dilengkapi dengan dua kamera belakang 12MP dan 5MP dan 8MP untuk kamera depan, membuat smartphone berharga Rp 3 jutaan ini pantas untuk direkomendasikan.
Sementara untuk Moto G6 Play, secara tampilan tak banyak berbeda kecuali pada penggunaan chipset yang tidak segarang kakaknya yaitu Snapdragon 427 dengan RAM 2GB dengan kapasitas memori internal 16GB dengan slot microSD untuk menambah kapasitas memori. Selain itu perbedaan juga terdapat pada kamera belakangnya yang hanya satu buah sebesar 13MP dan 5MP untuk kamera depan. Smartphone berharga Rp 2 jutaan ini unggul di sektor baterai yang sebesar 4,000 mAh.
Honor 7X dan Honor 9 Lite
Sub-brand buatan Huawei ini semakin menancapkan taringnya di industri smartphone dengan dua smartphone keren ini. Honor 7X menonjolkan desain keren, ramping yang terbuat dari metal dengan tampilan layar kekinian dengan warna biru yang elegan. Sementara Honor 9 Lite menawarkan bodi yang lebih kecil namun penggunaan kaca untuk bodinya membuat Honor 9 Lite ini terlihat mewah.
Honor 7X ini memang telah dirilis beberapa waktu lalu, namun rasa-rasanya masih pantas dan tidak minder ketika disandingkan dengan smartphone yang lebih baru. Bahkan ketika Honor 7X ini masih menggunakan Android Nougat, ketika smartphone lain sudah Oreo bahkan Pie. Didukung chipset buatan Huawei yaitu Kirin 659 dengan pilihan RAM 3GB atau 4GB tentu menjadikan performa smartphone seharga Rp 2 jutaan ini tak main-main. Dua kamera belakang sebesar 16MP dan 2MP, serta satu kamera depan 8GB. Baterainya pun cukup lumayan yaitu 3,340 mAh.
Sementara untuk Honor 9 Lite meskipun dibandrol lebih murah daripada Honor 7X bukan berarti tak bisa menunjukkan performa yang maksimal. Smartphone berharga Rp 2 jutaan ini menawarkan tampilan yang mewah sekelas smartphone flagship dengan kacanya yang menawan. Menggunakan versi Android yang lebih baru daripada Honor 7X juga membuat daya tarik Honor 9 Lite semakin kuat. Layarnya yang sudah mengadopsi rasio kekinian juga tampil dengan sangat cerah karena resolusi FullHD+ yang memukau.
Xiaomi Mi A1
Versi lebih baru dari smartphone ini sudah banyak beredar, tetapi rasanya sulit meninggalkan smartphone satu ini. Mi A1 merupakan smartphone yang menggunakan stock Android murni dari Google sehingga performanya lebih kencang. Performa yang kencang ini tak lepas dari penggunaan chipset Snapdragon 625 dengan RAM 4GB dan memori internal sebesar 64GB yang didukung tambahan microSD. Meski belum menggunakan rasio layar 18:9, smartphone ini menggunakan dua buah kamera 12MP dan 12MP serta satu buah kamera depan 5MP. Smartphone berharga Rp 2 jutaan ini rasanya sulit untuk dikesampingkan begitu saja.
Nokia X6.1
Seolah bangkit dari kematian, Nokia semakin berkibar di tengah persaingan smartphone yang semakin sengit. Lewat smartphone terbarunya, Nokia X5 dan X6, Nokia berhasil mencuri perhatian bukan hanya di Tiongkok tetapi secara global. Perhatian besar ini membuat HMD Global akhirnya merilis versi global dari X5 dan X6 dengan nama Nokia X5.1 dan X6.1. Duo ini juga merupakan smartphone Nokia pertama yang mengadopsi notch di bagian depan. Untuk performanya, Nokia X6.1 menggunakan Snapdragon 636 yang kini menjadi primadona di smartphone kelas menengah. Untuk harganya, Nokia X6.1 dibandrol seharga Rp 4 jutaan.
Huawei Nova 3i
Meski menyandang nama sebagai penerus Nova 2i, nyatanya Nova 3i benar-benar mendapat sambutan yang lebih meriah daripada pendahulunya. Hal ini tak lepas dari tren baru yang dipopulerkan Huawei lewat flagship-nya yaitu Huawei P20 Pro yaitu warna back cover yang bergradasi. Selain itu, lensa kamera ASPH juga menjadi daya tarik tersendiri. Lensa ASPH menawarkan lensa yang lebih tipis daripada lensa kamera konvesional. Huawei Nova 3i dibandrol dengan harga Rp 4 jutaan.
ASUS ZenFone 5
Mendapatkan perhatian besar dan review yang bagus membuat ASUS diperhitungkan dalam persaingan industri smartphone dunia. Dengan spesifikasi yang mumpuni namun dibandrol dengan harga yang miring sekitar Rp 4 jutaan membuat smartphone ini sangat banyak diminati. Di Indonesia sendiri smartphone ini masih cukup diminati meskipun pada awalnya sangat sulit didapatkan. Yang menjadi daya tarik smartphone ini tentu saja selain spesifikasi yang mumpuni dan harga yang terjangkau, juga karena back covernya yang cantik memantulkan cahaya yang terinspirasi oleh Zen. Kameranya juga mumpuni dengan dukungan AI.
Itulah beberapa rekomendasi smartphone terjangkau yang bisa menjadi rekomendasi di bulan Agustus ini. Smartphone di atas tentunya masih bisa bertambah karena masih banyak smartphone di kisaran harga serupa yang memiliki performa yang maksimal.
0 Comments