Smartphone, secara umum memberikan ruang tak terbatas untuk mengakses segala jenis hiburan. Dan itu perlu diwaspadai oleh siapapun pengguna smartphone, terutama untuk para pendidik dan wali murid. Intinya, jangan sampai smartphone hanya digunakan untuk bermain game atau mengakses hiburan semata.
Mengingat sulitnya menjadi pendidik di era yang serba modern dan instan seperti sekarang, hubungan antara pendidik atau guru dengan wali murid juga harus terjaga. Harus kompak dan saling mengisi dalam mendidik anak. Untungnya, smartphone juga memiliki berbagai aplikasi yang mendukung proses belajar mengajar di sekolah dan menjaga hubungan guru dengan wali murid.
Aplikasi apa sajakah itu? Inilah 10 aplikasi Android terbaik untuk para guru dan pendidik yang bisa diinstal di smartphone.
CLASS123 TEACHER APPS
Aplikasi terbaik untuk para pendidik yang pertama adalah Class123 Teacher Apps. Aplikasi ini merupakan aplikasi manajemen kelas yang cukup populer. Aplikasi ini memungkinkan untuk memberikan feedback personal pada siswa. Selain itu juga memiliki fitur waktu, stopwatch, dan alarm. Untungnya aplikasi ini gratis.
CLASSDOJO
Aplikasi untuk pendidik yang satu ini bisa dibilang cukup unik karena memiliki kelas virtual di dalamnya. Ketika berada di dalam kelas virtual tersebut, guru, siswa dan orangtua bisa saling berinteraksi satu sama lain. Guru bisa mengirimkan feedback siswa pada orangtua dan bahkan mengumpulkan tugas melalui aplikasi ini. Tetapi tentunya guru dan wali murid harus menginstall aplikasi ini agar bisa berinteraksi. Jangan khawatir, aplikasi ini gratis.
EDMODO
Hampir sama dengan ClassDojo, EdModo adalah aplikasi Android yang sangat bagus untuk para pendidik karena memiliki kelas virtual yang juga bisa digunakan untuk mengirimkan tugas-tugas. Melalui aplikasi ini, siswa bisa berinteraksi dengan guru kapanpun, dan bahkan orang tua siswa juga bisa bergabung. Guru bisa mengupload progress siswa dalam mengikuti pembelajaran dan juga mengirim foto. Aplikasi keren ini juga gratis.
GOOGLE CLASSROOM
Google harus diakui memang menyediakan apapun di era modern seperti saat ini. Termasuk aplikasi ini, yang bernama Google Classroom. Bisa dibilang ini adalah salah satu aplikasi terbaik - urutan pertama, mungkin - untuk para pendidik dalam rangka mendukung proses belajar mengajar yang menggunakan teknologi. Google Classroom bisa mengatur semuanya, misal setiap murid akan memiliki emailnya sendiri, penyimpanan data online, kemudian guru juga bisa memberikan tugas untuk siswa, menerima tugas dari siswa, bahkan berkomunikasi dengan siswa dan wali murid. Aplikasi ini sangat direkomendasikan untuk para guru. Dan ingat, aplikasi super ini gratis.
GOOGLE DRIVE SUITE
Google Drive juga merupakan salah satu aplikasi yang recommended untuk para guru. Aplikasi ini bisa digunakan untuk menyimpan berbagai file penting. Bahkan ruang yang diberikan pun sangat lega, mencapai 15 GB. Jika ruang sebesar itu masih kurang, Google bisa menyediakan tambahan storage, dengan membayar sebesar $1,99 untuk storage sebesar 100GB, dan $9,99 untuk storage sebesar 1 TB per bulan.
MICROSOFT OFFICE 365
Microsoft Office 365 merupakan aplikasi yang mirip dengan Google Drive. Ia menyediakan ruang penyimpanan online dan sekaligus memberikan aplikasi pendukung pengajaran, terutama untuk membuka file, seperti Ms Word, Spreadsheet, dan Powerpoint. Bisa dibilang, aplikasi ini adalah saingan utama Google Drive. Untuk bisa menikmati full-service, bisa membayar $6,99 sampai $12,99 per bulan. Sayangnya untuk wilayah Indonesia, aplikasi ini belum bisa didownload dari Google Play.
PBS KIDS VIDEO
Sesuai namanya, PBS Kids Video menyediakan berbagai jenis video yang sangat cocok untuk anak-anak dan mendukung kegiatan pembelajaran. Selain itu, aplikasi ini juga cocok untuk mengajari anak-anak yang belum masuk usia sekolah. Bagaimanapun juga, anak-anak senang menonton video, bukan? Aplikasi ini adalah salah satu yang bisa dicoba.
REMIND
Aplikasi bernama Remind ini adalah sebuah aplikasi berbasis komunikasi yang bisa digunakan oleh para guru untuk memberikan pengingat untuk para siswa dan wali murid. Misalnya pengingat tentang tugas rumah, atau juga bisa pengingat untuk persiapan esok hari, jadwal dan lain-lain. Aplikasi ini adalah solusi bagi wali murid agar bisa berkomunikasi dengan guru tanpa harus terlibat ke dalam kelas virtual. Dan lagi, aplikasi ini gratis.
TICKTICK
TickTick merupakan salah satu aplikasi untuk guru yang bisa disebut paling baik dan sangat recommended. Aplikasi ini sangat sederhana tetapi sangat berguna, terutama dalam pembuatan jadwal, atau kegiatan apapun melalui aplikasi ini. Untuk bisa menggunakan versi full dari aplikasi ini pengguna harus membayar $27,99 per tahun. Tetapi versi free-nya sebenarnya sudah lebih dari cukup untuk digunakan sehari-hari.
YOUTUBE KIDS
YouTube bagaimanapun sebagai aplikasi pemutar video terpopuler memiliki berbagai video yang kurang pantas ditonton untuk anak-anak. Dan untuk menyiasati hal itu, YouTube Kids bisa menjadi solusi bagi anak-anak yang senang menonton video online, dengan konten yang sesuai dengan usia mereka. Untuk menghilangkan iklan yang kadang mengganggu, pengguna dikenakan biaya sebesar $9,99 per bulan.
Itulah 10 aplikasi Android terbaik yang bisa digunakan oleh para guru dan pendidik. Dengan komunikasi yang terjalin antara guru dan orang tua siswa tentu akan didapatkan hasil yang lebih baik. Dan aplikasi-aplikasi di atas bisa digunakan sebagai sarana bagi para guru agar bisa tetap berkomunikasi dan mengawasi siswa bersama dengan orang tua siswa.
1 Comments
sip ini gan, terimakasih
ReplyDeletemesin pemisah lcd